Lewati ke konten utama
Piksel Hero Image
PIKSEL

Dari Data Satelit hingga Keputusan yang Cerdas

Satu platform lengkap untuk mengakses data satelit, menganalisis, memvisualisasikan, dan mengambil keputusan berbasis geospasial. Dari data hingga insight, semua dalam satu ekosistem cloud.

Solusi Kami

Contoh Pemanfaatan Piksel

Pemanfaatan data penginderaan jauh untuk mendukung pengambilan kebijakan berbasis bukti dan memperkuat ketahanan nasional di berbagai sektor strategis Indonesia.

Kedaulatan Pangan use case illustration

Mendukung ketahanan pangan nasional melalui pemantauan fase tanam padi dan kesehatan lahan baku sawah. Identifikasi daerah sentra produksi dan prediksi panen menggunakan analisis data satelit multitemporal.

Pemantauan Lahan Baku Sawah
Analisis fase pertumbuhan padi
Estimasi indeks pertanaman
Pelajari Lebih Lanjut
Layanan Kami

EKOSISTEM PIKSEL

Akses ekosistem data geospasial komprehensif untuk mendukung inovasi dan pengambilan keputusan strategis. Dari eksplorasi data terbuka hingga infrastruktur komputasi tingkat lanjut untuk kebutuhan nasional.

01

JELAJAH DATA

Jelajahi dan akses data geospasial yang tersedia di platform kami secara bebas.

  • Telusuri katalog data
  • Pratinjau visualisasi
  • Unduh dataset
02

SANDBOX ANALISIS

Pelajari pengolahan data secara programatik. Lingkungan pelatihan untuk pengembangan analisis geospasial.

  • Lingkungan notebook siap pakai
  • Kode sampel dan tutorial
  • Kolaborasi pengembangan
03

PETA INTERAKTIF

Interaksi langsung dengan peta digital untuk mendapatkan wawasan visual secara cepat.

  • Antarmuka peta interaktif
  • Analisis waktu nyata (real-time)
  • Ekspor hasil analisis
04

LAYANAN WEB

Integrasikan data satelit langsung ke dalam aplikasi Anda melalui standar layanan web global.

  • Layanan WMS/WCS/WMTS
  • REST API
  • Dokumentasi teknis lengkap
05

KOMPUTASI AWAN

Dukungan infrastruktur komputasi berkinerja tinggi untuk pemrosesan data skala nasional.

  • Komputasi awan berbasis Kubernetes
  • Manajemen beban kerja otomatis
  • Efisiensi pemrosesan skala besar
  • Kolaborasi produksi nasional
06

DUKUNGAN TEKNIS

Bantuan teknis ahli untuk memastikan integrasi dan operasional sistem berjalan lancar.

  • Konsultasi arsitektur sistem
  • Pemecahan masalah prioritas
  • Pelatihan dan workshop tim
FAQ

Pertanyaan Umum

Informasi mengenai latar belakang, akses data, dan kolaborasi.

PIKSEL hadir melalui kolaborasi strategis dengan Geoscience Australia, mengadopsi teknologi Open Data Cube yang serupa dengan platform Digital Earth Australia. Inisiatif ini bertujuan membangun kemandirian infrastruktur data geospasial nasional untuk mendukung pengambilan keputusan yang lebih akurat.

Tidak. Sebagian besar data dan layanan API (WMS/WCS) piksel.id terbuka untuk publik tanpa registrasi. Pendaftaran akun hanya diperlukan jika Anda ingin menggunakan layanan Jupyter Sandbox untuk melakukan pengolahan data dan simulasi secara privat.

Kami menyambut baik kolaborasi dengan akademisi, peneliti, dan instansi lain. Anda dapat berkontribusi melalui pengembangan modul analisis di Sandbox, atau menghubungi tim kami secara langsung untuk potensi kerja sama pengembangan produk geospasial yang lebih luas.

Saat ini kami menyediakan data analisis siap pakai (Analysis Ready Data) dari konstelasi satelit Sentinel-1, Sentinel-2, serta arsip historis Landsat. Data disajikan dalam format Cloud Optimized GeoTIFF (COG) untuk mendukung akses yang cepat dan interoperabel.

Platform kami melakukan indeksasi data baru setiap hari. Satelit sendiri melintasi wilayah Indonesia setiap hari namun pada lokasi yang berbeda-beda mengikuti jalur orbitnya. Untuk lokasi spesifik yang sama, Sentinel-2 akan kembali setiap 5 hari dan Sentinel-1 setiap 6-12 hari.

50TB+
Total Data Tersedia
100%
Cakupan Wilayah Indonesia
30+
Tahun Data Historis
Gratis
Akses Terbuka untuk publik

Siap Menjelajahi Indonesia Secara Digital?

Hubungi kami untuk demonstrasi langsung atau pelajari lebih lanjut melalui dokumentasi teknis kami.